7 Rahasia Seks Yang Wajib Diketahui Pria



Apa yang dipikirkan para lelaki belum tentu sama dengan apa yang ada dalam benak perempuan, termasuk dalam hubungan intim. Dibandingkan kaum Adam, para wanita umumnya lebih pasif dan tertutup soal seks.

Tetapi bagi Anda khususnya para suami tidak perlu terlalu khawatir. Melalui komunikasi yang baik dan intens, Anda akan mampu memahami apa sebenarnya yang diinginkan pasangan di tempat tidur. Namun begitu, ada baiknya juga Anda menyimak tujuh panduan berikut ini.

»»  read more

Seks Lebih Menyenangkan Pakai "Pelumas"




Sebuah riset terbaru yang dilakukan oleh para produsen kondom menunjukkan bahwa hubungan seks akan menjadi lebih baik dengan memakai cairan lubrikasi (pelumas). Cairan lubrikan adalah salah satu solusi untuk mengatasi masalah kekeringan pada vagina, dan meningkatkan kepuasan seks

Dalam surveinya, para produsen melibatkan 89 persen wanita yang mengatakan seks jauh lebih menyenangkan dengan lubrikan. Lebih dari tiga perempat wanita pengguna lubrikan merasa bahwa aktivitas foreplay menjadi lebih menarik untuk mereka dan pasangan.

Sementara 76 persen wanita mengaku kagum dengan perbedaan yang mereka rasakan saat berhubungan seks saat menggunakan pelumas.

Bahkan studi yang dilakukan para peneliti Indiana University yang mempublikasikan penelitiannya dalam journal International Society for Sexual Medicine mengatakan bahwa pemakain cairan lubrikasi dapat menjadi cara terbaik untuk membumbui kehidupan seks.
»»  read more

Wanita Penyandang Diabetes Sulit Orgasme

 Wanita paruh baya atau lebih tua dengan diabetes rupanya lebih mungkin mengalami masalah dengan kehidupan seksual, meskipun masih memiliki keinginan untuk berhubungan seks. Demikian diungkapkan para ahli dari University of California, San Francisco, Amerika Serikat, dalam temuan terbarunya.

Peneliti mengatakan, rendahnya kepuasan seksual di kalangan wanita dengan diabetes yang mengambil insulin dipicu karena mereka mengalami kesulitan terkait dengan pelumasan dan mencapai orgasme.

Dalam kajiannya, para peneliti melakukan survei terhadap 2.270 perempuan Amerika usia 40-80 tahun. Partisipan dimintai keterangan tentang tingkat keinginan, frekuensi seks, kepuasan dan masalah seks tertentu. Di antara peserta, 21 persen menderita diabetes dan 6 persennya memakai insulin.
»»  read more

Crim Pengencang Vagina Picu Debat Seks di India





Sebuah perusahaan di India meluncurkan krim pengencang vagina yang diklaim mampu membuat wanita yang memakainya merasa seperti "perawan" lagi.

Perusahaan yang membuat krim tersebut, yang diberi merek 18 Again (18 Lagi), mengatakan krim ini bisa "memudakan" dan "mengencangkan" otot-otot vagina.
  
"Ini adalah produk yang unik dan revolusioner yang bisa meningkatkan kepercayaan diri kaum perempuan," kata Rishi Bhatia, pemilik Ultratech, perusahaan di Mumbai yang membuat krim 18 Again.

»»  read more

Alpukat Bikin Perempuan Subur



KOMPAS.com — Bila Anda pasangan muda yang sedang berupaya mendapatkan kehamilan, disarankan untuk lebih memperhatikan asupan gizi dan makanan. Dengan asupan nutrisi dan gizi yang baik, kesuburan pun akan meningkat. Peluang untuk memperoleh kehamilan pun semakin besar.

Salah satu rekomendasi yang patut dipertimbangkan dalam meningkatkan kesuburan, khususnya pada kaum wanita, adalah mengonsumsi buah alpukat. Penelitian menunjukkan, konsumsi alpukat dan salad dengan campuran minyak zaitun dapat membantu wanita mendapatkan keturunan. Hal ini berlaku khususnya bagi mereka yang tengah menjalani program bayi tabung atau in-vitro fertilization (IVF).

»»  read more

Sudahkah Anda Cek Kolesterol?


Kompas.com - Jumlah orang dewasa yang mengatakan mereka memiliki kadar kolesterol yang tinggi terus meningkat. Kabar baiknya adalah mengetahui bacaan kolesterol bisa membuat kita menanggapi masalah kolesterol secara lebih serius.

Kebanyakan perbincangan mengenai kolesterol selalu berisi angka-angka. Namun tak banyak orang yang mengetahui bahwa kolesterol adalah faktor risiko utama penyakit jantung dan stroke.

Ketika kolesterol dan lemak berkeliaran melalui sistem peredaran darah, keduanya berulangkali akan berbenturan dengan dinding-dinding arteri. Sebagian akan menempel dan mempersempit arteri sehingga bisa menyumbat aliran darah ke jantung.

Pola makan orang di zaman modern ini membuat mereka terlalu banyak mengasup sumber-sumber kolesterol sehingga angka kolesterol mereka tidak sehat.



»»  read more

Bolehkah Melangsingkan Badan Selama Menyusui?

Pasca melahirkan, mengharapkan tubuh kembali langsing seperti sebelum hamil boleh saja. Tetapi program pelangsingan harus dilakukan secara sehat dan tidak terburu-buru, apalagi jika Anda masih dalam masa menyusui.

Para ahli merekomendasikan proses pelangsingan yang aman adalah 10 bulan hingga satu tahun. Penurunan berat badan secara bertahap, mengurangi asupan makanan berlemak, dan olahraga secara moderat sangat penting.

Berhati-hatilah terhadap maraknya penawaran program pelangsingan secara instan. Penurunan berat badan terlalu cepat akan melepaskan toksin (PCB dan pestisida) yang selama ini tersimpan dalam lemak tubuh di peredaran darah. Pelepasan toksin tersebut bisa mengurangi produksi ASI.
»»  read more

Pijatan Rangsang Produksi ASI






Jaringan payudara berisi banyak pembuluh getah bening dan pembuluh darah. Jika pembuluh ini terhambat, aliran menjadi tidak lancar dan bisa membuat masalah. Pemijatan bisa membantu memperlancar sirkulasi cairan ini. Pijat payudara juga akan membersihkan saluran susu, sehingga susu mengalir lebih lancar dan cepat mengosongkan payudara, yang akhirnya memacu produksi ASI lebih berlimpah lagi.

Pijat payudara sebaiknya rutin dilakukan setiap hari, misalnya sambil mandi selama 20 menit (setiap sisi payudara selama 10 menit). Untuk merangsang produksi ASI, pijat payudara sebaiknya sudah rutin dilakukan sejak masa kehamilan.

Ikuti kiat pijat payudara seperti dikutip dari Journal of Human Lactation ini:

- Oleskan losion, misalnya minyak zaitun agar payudara tidak sakit dan kulit payudara lebih lembut.

- Mulai dengan memompa atau memencet lembut kelenjar getah bening di ketiak, untuk melancarkan aliran darah dan racun.

- Usap-usap payudara atau peras secara lembut untuk melancarkan aliran darah. Jangan menekan payudara terlalu kuat karena dapat merusak jaringan kelenjar.

- Jika payudara mulai terasa hangat, itu tandanya aliran darah mulai meningkat dan merupakan respon yang baik terhadap pijatan.

- Lakukan tekanan lembut mulai dari bagian tengah payudara dan buat beberapa hentakan kecil ke arah luar dari puting.

- Lakukan pijatan lembut dengan gerakan memutar, mula-mula searah jarum jam, kemudian ganti menjadi berlawanan arah jarum jam. Lakukan ganti-ganti gerakan ini sekitar 10 kali.

- Lakukan pijatan dengan gerakan spiral menggunakan ujung tiga jari tengah, dari tepian payudara ke arah puting. Lakukan perlahan hingga seluruh payudara terpijat merata, untuk merangsang produksi ASI.

- Jangan lupa oleskan minyak zaitun (baby oil) ke puting lalu dipencet-pencet lembut. Ini untuk mengeluarkan banyak kotoran semacam komedo yang dapat menyumbat keluarnya aliran ASI.

- Lakukan kompres hangat pada payudara dengan handuk atau waslap. Tempelkan handuk hangat pada payudara, tekan-tekan secara perlahan. Kompres hangat membantu ibu rileks dan merangsang oksitosin.
»»  read more

Kenali Gejala Ambeien




 Ambeien, juga dikenal dengan wasir atau hemorrhoid dalam bahasa Inggris dan Latin, adalah penyakit atau gangguan pada anus. Gangguan berupa sphinchter ani atau bibir anus mengalami pembengkakan, kadang disertai perdarahan.

Pembengkakan disebabkan adanya kenaikan tekanan pada pembuluh darah di daerah panggul dan rektum. Sejalan dengan meningkatnya tekanan, darah berkumpul di pembuluh darah, memicu pembengkakan, akhirnya pembuluh darah yang bengkak itu menyebar ke jaringan di sekitarnya dan terjadilah ambeien.

Perdarahan ketika buang air besar, gatal dan rasa sakit di daerah anus adalah gejala umum ambeien.

- Ambeien eksternal: Sakit di daerah anus. Darah terkumpul di bawah kulit, membentuk benjolan keras dan sakit jika disentuh.

- Ambeien internal: Perdarahan pada anus. Mungkin ada bercak darah di toilet setelah buang air besar.
Gejala lain ambeien internal adalah gatal sebab ambeien jenis ini kadang menyerap lendir yang dapat membuat kulit sekitar anus menjadi gatal.

Iritasi pada kulit. Ambeien berukuran besar yang menonjol di anus mungkin mengeluarkan lendir yang bisa menyebabkan iritasi ringan.

Rasa sakit. Kebanyakan ambeien internal tidak menimbulkan rasa sakit. Namun jika ukurannya besar, bisa timbul rasa sakit bila ambeien tertekan otot yang mengendalikan anus. Rasa sakit yang amat sangat bisa jadi pertanda berhentinya suplai darah ke ambeien. Perawatan diperlukan untuk hal tersebut.
»»  read more

Pentingnya Komunikasi Saat Berhubungan Intim


 Kepuasan seksual antara suami istri tak melulu dapat dicapai melalui variasi atau gaya bercinta. Kepuasan justru dapat diraih dengan membiasakan pasangan saling berkomunikasi selama hubungan seks berlangsung.

Komunikasi  dan sikap terbuka perlu dikembangkan oleh setiap pasangan karena hal ini sangat bermanfaat bagi kelanggenangan hubungan suami dan istri. Hal ini pun telah didukung oleh hasil penelitian yang menemukan adany korelasi antara komunikasi  dengan kepuasan seksual. Penelitian menyimpulkan, orang yang nyaman dan terbuka berbicara tentang seks akan berlaku sama ketika mereka mempraktikkannya.




»»  read more

Mengapa Wanita Mudah Menumpuk Lemak Perut?

 

 

 

 

»»  read more

3 Kebiasaan yang Memperpanjang Umur


 
Kompas.com - Bertambahnya usia memang tidak bisa dicegah, tetapi bagaimana kita akan menjadi tua 70 persennya tergantung pada gaya hidup yang kita jalani. Berikut adalah tiga hal yang bisa kita lakukan setiap hari untuk memastikan kita tetap bugar dan aktif meski usia terus bertambah.











1. Olahraga 30 menit setiap hari
Dalam penelitian terhadap ribuan orang sehat selama 26 tahun, mereka yang punya aktivitas fisik paling tinggi di usia pertengahan, kebanyakan tetap sehat tanpa penyakit kronis di usia tua. Angka kejadian penyakit jantung, diabetes, kanker, dan penyakit "khas" lanjut usia lainnya juga berkurang.

Luangkan waktu 30 menit setiap hari untuk melakukan aktivitas fisik yang paling disukai, entah bersepeda, joging, yoga, atau berjalan-jalan. Bila Anda merasa "window shopping" termasuk dalam olahraga, bawalah pedometer dan pastikan Anda berjalan 10.000 langkah setiap harinya.

2. Membersihkan gigi

Sekitar 8 dari 10 orang tidak menggunakan benang gigi (floss) pasca menyikat gigi. Itu berarti sekitar 40 persen bagian gigi Anda belum bersih. Jangan sepelekan kebersihan gigi karena absen menyikat gigi dan memakai benang gigi bisa memicu periodontitis, infeksi yang bisa menyebabkan gangguan jantung.

3. Perbanyak sayur dan buah
Pola makan yang kaya serat seperti buah, sayuran, dan kacang-kacangan, bisa menurunkan risiko genetik terkena penyakit jantung. Mulailah batasi konsumsi daging merah dan perbanyak sumber-sumber asam lemak omega-3. Jangan lupakan kalsium karena selain baik untuk tulang, kalsium juga meningkatkan pembakaran lemak sehingga memperlambat proses perlemakan.
»»  read more

Entri Populer